titastory.id, masohi – Seksi Pidana Khusus Kejaksaan Negeri Maluku Tengah (Malteng) tengah menggeledah sejumlah lokasi dalam rangka mengusut dugaan kasus tindak pidana korupsi di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Maluku Tengah, Rabu, (16/8/2023).
Beberapa lokasi yang digeledah yaitu Rumah Dinas eks Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Askam Tuasikal yang terletak di Jalan Protokol Kota Masohi dan berlanjut di Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan di Jalan Banda No. 1 Kota Masohi.
Rombongan aparat korps Adhyaksa itu mendatangi rumah dinas Askam Tuasikal yang kini menjabat sebagai Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) sekitar pukul 09.12 WIT.
Penggeledahan sempat tertunda selama satu jam karena Askam sedang menghadiri acara tabur bunga di Makam Pahlawan Masohi. Tim Jaksa baru masuk menggeledah rumah setelah Askam tiba dengan mobil dinasnya pada pukul 10.02 WIT.
Pantauan titastory.id di lokasi, kurang lebih sekitar dua jam tim berhasil menyita dokumen-dokumen dalam satu buah koper berwarna hitam yang terkait dengan dugaan korupsi dana Bos di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Maluku Tengah tahun anggaran 2021-2022.
Penggeledahan ini dipimpin Kepala Seksi Tindak Pidana Khusus (Kasi Pidsus) Kejari Maluku Tengah, Junita Sahetapy didampingi tiga orang tim, empat staf kejaksaan dan dikawal dua anggota keamanan Kejari Malteng.
Hingga berita ini diturunkan tim penyidik masih melakukan penggeledahan pada sejumlah ruangan di kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Maluku Tengah. (TS-04)
Discussion about this post