titastory, Maluku Tengah – Nasib baik masih dialami seorang nelayan asal Pulau Banda, Kabupaten Maluku Tengah. Ia ditemukan oleh anak buah kapal (ABK) KM Sabuk Nusantara mengapung di tengah laut Maluku dengan 1 lembar papan untuk bertahan dari tekanan arus dan gelombang.
Nelayan ini diketahui terpisah dari perahu yang digunakannya karena tenggelam setelah dihantam gelombang. Sebilah papan menjadi temannya untuk berenang, sebelum akhirnya ditemukan, pada Selasa (4/2/2025) lalu.

Melihat hal tersebut, Nahkoda Kapal KM Sabuk Nusantara, Herdin Saib langsung mengarahkan haluan ke sosok nelayan tersebut. Dia berhasil diselamatkan kendati saat itu cuaca kurang begitu bersahabat. Ombak dan gelombang tinggi menghantam badan kapal. Membutuhkan waktu 30 menit sosok nelayan yang tidak diketahui identitas ini pun berhasil dievakuasi dan dibawa ke Pelabuhan Banda Naira.
Nahkoda KM Sabuk Nusantara dalam videonya menjelaskan satu jam saat akan berlabuh di pelabuhan Kumber, Banda Naira, tanggal 4 Februari usai melayari Rute dari Kota Ambon ke Pulau Banda, dia menerima laporan dari perwira jaga kapal bahwa telah terlihat sosok warga yang mengapung di tengah laut.
“30 menit kami melakukan evakuasi, korban selamat. Korban kami bawa ke Pelabuhan Kumber selanjutnya korban dijemput keluarga dan dilarikan ke puskesmas untuk proses perawatan,” ucapnya.
Penulis: M.Usman Editor : Rabul Sawal