TITASTORY.ID – Walikota Ambon Ricahrd Louhenapesy meminta warga Kota Ambon untuk tidak terpancing dengan isu – isu miring, tetapi baiklah menyikapi isu atau informasi secara arif dan bijaksana demi membangun Kota Ambon.
Dalam keterangannya, di Balai Kota Ambon, rabu, (26/01/2022) Louhenapessy, meminta insiden bentrokan yang terjadi di Pulau Haruku, Kabupaten Maluku Tengah antara oknum – masyarakat dari dusun Ori dan oknum-oknum di Negeri Kariu biarlah diselesaikan oleh aparat keamanan. Sehingga untuk masyarakat Kota Ambon yang memiliki famili atau yang berasal dari dua kampung yang kini lagi ada dalam permasalahan untuk menjadi agen – agen perdamaian.
“ Pengalaman masa lalu adalah kenangan buruk, dan untuk hal itu baiklah kita semua tetap menjaga kedamaian, karena damai itu mahal, namun damai itu indah.
Untuk itu, orang nomor satu di Kota Ambon ini meminta agar masyarakat Kota Ambon tidak terpancing dengan informasi yang tidak dapat dipertanggungjawabkan. Jangan mudah terprovokasi, dan jangan melakukan tindakan – tindakan yang tidak seharusnya.
Persoalan yang terjadi di Pulau Haruku dan Kota Sorong haruslah disikapi dengan baik, dan andalkan pihak keamanan untuk mengatasi permasalahan ini.
“Mari kita berikan kepercayaan untuk aparat POLRI dan TNI sehingga kondisi ini tidak merembet lebih luas, sehingga kepada para tokoh-tokoh agama, pemuda dan tokoh adat untuk memberikan pemahaman bahwa konflik tidak akan menyelesaikan masalah, justru akan memperuncing keadaan dan merugikan semua orang,” ulasnya. (TS 02)