TITASTORY.ID – Lomba balap sepeda internasional Tour de Moluccas 2021 Resmi di Mulai di Kota Ambon. Kegiatan lomba ini diikuti oleh 75 peserta, dan dilepas oleh Kapolda Maluku, Irjen Pol Drs. Refdi Andri dengan memulai titik star di depan Monumen Gong Perdamaian Dunia, Jalan Slamet Riyadi, Kota Ambon, Selasa (26/10).
Para peserta yang dilepaskan oleh Kapolda Maluku berasal dari sejumlah daerah di Indonesia, dan juga peserta dari mancanegara. Para peserta ini diharuskan untuk mengelilingi Pulau Ambon dengan jarak tempuh 131,76 km.
Kapolda Maluku dalam event tersebut menyampaikan, Tour de Moluccas 2021 merupakan salah satu event olahraga dan atraksi wisata yang bertujuan meningkatkan bisnis pariwisata di kepulauan Maluku
Menurutnya, kegiatan ini diharapkan mampu membawa pariwisata Maluku lebih berkembang, sehingga bisa meningkatkan kesejahteraan bagi masyarakat, khususnya di lokasi-lokasi yang akan dilintasi oleh para peserta balap sepeda tersebut.
“Keindahan alam dan perdamaian di Maluku menurut adalah daya tarik terhadap peserta lomba balap sepeda Tour de Moluccas 2021,” ucapnya.
Dia juga menegaskan, Pemerintah Provinsi Maluku, tentunya akan berupaya mempromosikan semua destinasi dan daya tarik wisata lewat penyelenggaraan berbagai event daerah hingga international,” katanya.
“Kepada seluruh peserta untuk selalu menjaga kondisi badan agar tetap sehat, dan memiliki stamina yang prima,” pintanya.
Ia mengatakan banyak wilayah di Maluku yang bagus dan indah alamnya yang tentunya bisa menjadi daya tarik bagi peserta. Pelepasan peserta Tour de Moluccas ikut dihadiri Plh Sekretaris Daerah Maluku, Kepala Dinas Pariwisata Maluku, Karo Ops Polda Maluku, Kapolresta Ambon, Wadan Lantamal IX Ambon, Dandim 1504 Ambon, para tokoh agama, serta Wakapolresta Ambon.
Tour de Moluccas akan melewati destinasi-destinasi wisata terbaik Maluku yaitu Ambon, Banda, dan Kei. Event dengan peserta dari Nusantara dan Mancanegara ini mengusung konsep fun bike, sehingga akan mengangkat pariwisata Maluku.
Sepanjang perlombaan peserta akan melewati sejumlah spot yang menyajikan pemandangan indah di antaranya Pantai Namalatu – Pantai Hunimua, (fun bike-red) pulau Banda History (trip), serta finish di rute Kei Langgur yang bertepatan juga dengan festival Meti Kei, (T 01)
Discussion about this post