titaStory.id,masohi, Kecelakaan lalulintas tunggal kembali terjadi di kecamatan Tehoru kabupaten Maluku Tengah tepatnya di Negeri Piliana di daerah Ninifala yang merupakan daerah wisata pada areal tanjakan tikungan pertama arah negeri Piliana dekat negeri Hatu.
Laka lantas tunggal ini mengakibatkan 4 korban meninggal dunia dan 37 lainnya alami luka-luka.
Informasi yang di himpun media ini dari Kapolres Maluku Tengah AKBP Dax Manuputty melalui rilisnya menjelaskan, kejadian bermula dari satu unit mobil Dump Truck Toyota warnah Hijau tanpa Nomor Polisi mengangkut sebanyak 41 penumpang.
Mobil Dump Truck tanpa Nomor polisi ini di kemudikan Akbar Lesipela (19) dari arah Negeri Atiahu menuju negeri Piliana ,Ninifala untuk berrekreasi pada Minggu, 12/11. Perjalanan kembali dari lokasi wisata ke Negeri Atiahu, dengan kecepatan kendaraan yang rendah (pelan), karena kondisi jalan.
Namun tiba tiba kendaraan tersebut bergerak cepat dan tidak dapat dikemukakan sopirnya, diduga karena rem blong di areal jalan yang agak menurun. Sehingga dump truck itu langsung keluar jalur jalan hingga terjatuh di jurang dan terbalik.
Akibat kejadian naas ini 4 (empat) orang penumpang Meninggal dunia, 34 orang penumpang mengalami luka ringan dan 3 orang penumpang lainnya mengalami luka berat sehingga dilarikan ke Puskesmas perawatan Tehoru , Pustu Yaputih, dan Pustu Hatu untuk mendapatkan perawatan intensif.
Menurut Kapolres Malteng AKBP Dax Immanuelle Manuputty, kecelakaan akibat rem blong karena kurang hati hati. ( TS 02)
Discussion about this post