TITASTORY.ID – Diduga “membeku”, hasil kerja tim penjaringan untuk mendapatkan staf Pemerintah Negeri Hatalai tanpa kabar. Sekira tiga bulan semenjak proses pendaftaran dan tes dilakukan oleh tim penjaringan, namun nama – nama calon Staf Pemerintahan di Negeri Hatalai, Kecamatan Leitimur Selatan Kota Ambon, yang lolos seleksi belum diumumkan.
Kendati demikian, diduga hasil seleksi dari peserta telah menyebar termasuk kepada peserta.
Informasi yang berhasil dihimpun, dari empat peserta yang mengikuti seleksi dua di antaranya dinyatakan gugur karena tidak memenuhi standar penilaian yang dilakukan tim penjaringan.
Untuk diketahui, oleh Kepala Pemerintah Negeri Hatalai, ada 8 jabatan yang dilelang atau diumumkan untuk setiap masyarakat yang ingin mengikuti seleksi.
Sayangnya dalam kurun waktu tidak terlalu lama hanya empat peserta yang mendaftar. Kendati tidak memenuhi quota peserta yang mendaftar untuk memperebutkan 8 jabatan yang ada, proses tes atau seleksi tetap dilakukan.
Ironisnya, dari empat nama yang mengikuti tes penjaringan dua di antaranya gugur karena tidak memenuhi standar uji yang diterapkan tim penjaringan. Artinya hingga saat ini hanya dua jabatan yang terisi dari hasil lelang, itupun belum diumumkan. Sementara enam jabatan lain sesuai informasi lelang masih diisi oleh para staf , termasuk jabatan sekretaris negeri lama yang tidak mengikuti seleksi.
Informasi yang diterima, kini dua nama telah di kirim ke Pemerintah Kecamatan Leitimur Selatan namun hingga kini belum ada penetapan terkait hasil seleksi yang sudah dilakukan beberapa bulan lalu.
Sebelumnya diberitakan, Kepala Pemerintahan Negeri Hatalai, Ricahrd Hendrik Loppies kepada media ini menyampaikan bahwa seleksi akan tetap dilakukan untuk memenuhi 8 jabatan penting di lingkup Pemerintah Negeri Hatalai, termasuk staf yang lama juga harus mengikuti tes atau seleksi.
” Seleksi atau lelang terbuka harus dilakukan sehingga masyarakat yang ingin mengabdi untuk negeri dapat mengikuti proses seleksi, bahkan termasuk staf lama juga harus mengikuti seleksi. ” ungkapnya.
Ironisnya harapan dari Loppies belum ter genapi, karena yang mendaftar adalah empat peserta, dua di antaranya gugur karena dinilai tidak memenuhi standar.
Terkait lambatnya penetapan hasil kerja tim penjaringan, Kepala Kecamatan Leitimur Selatan belum dapat dikonfirmasi. ( TS 02)